|
Tilamuta:tazmiera.com. Dihari yang
cerah kali ini tepatnya Rabu (24/11/2021), ada satu hal yang menarik perhatian
seluruh warga civitas akademika Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Boalemo.
Pasalnya menjelang persiapan hari Guru yang akan dilaksanakan pada esok hari,
kini MAN 1 Boalemo menerima tambahan satu personil Guru yang akan mengajar di
Madrasah.
Adalah sosok
Supandra Nur, Pejabat eselon 2 Kabupaten yang kini dipercaya sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum
dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Boalemo ini dengan ikhlas mengabdikan
dirinya untuk menjadi Guru di MAN 1 Boalemo.
Sebagaimana yang
diungkapkan oleh Sumitro Ulitoto kepada awak Humas Madrasah selaku pendamping
Supandra Nur mengungkapkan bahwa kunjungannya di MAN 1 Boalemo tersebut dalam
rangka mensukseskan pelaksanaan program Pemerintah Kabupaten Boalemo dalam
rangka menyongsong pertingatan hari guru berupa kegiatan Pejabat Eselon
mengajar. Dimana seluruh pejabat setingkat eselon memiliki jadwal khusus untuk
menjadi guru di tiap-tiap sekolah dan Madrasah yang ada di Boalemo.
“menyongsong peringatan hari guru yang jatuh pada esok hari, Pemerintah Kabupaten Boalemo menyeenggarakan kegiatan Pejabat eselon mengajar.” Ungkap Sumitro
“dimana dalam
kegiatan ini seluruh pejabat eselon yang ada di lingkungan pemerintah Kabupaten
Boalemo khususnya pejabat setingkat eselon 2 memiliki tugas untuk dapat
berperan menjadi seorang guru sehari di sekolah dan Madrasah. Dan khusus di MAN
1 Boalemo ini Bapak Supadra Nur selaku Kepala Dinas PUPR Kabupaten Boalemo akan
menjadi Guru disini dalam waktu sehari sebagaimana jadwal terlapir.” Lanjut
Sumitro menjelaskan.
Sementara itu
dalam kesempatan yang sama, Ramlawaty Kudu selaku bagian Kurikulum MAN 1
Boalemo yang turut serta mendampingi kegiatan ini mengungkapkan bahwa pihaknya
sangat mengapresiasi langkah pemerintah daerah yang telah menginisiasi program
spektakuler pejabat eselon mengajar. Ramla berharap lewat pelaksanaan agenda
ini kedepan makin banyak lagi kebijakan-kebijakan pemerintah yang
mempriorotaskan sector pendidikan sebagai basis pembangunan daerah. Karena
menurut Ramla, sector pendidikan menjadi jantungnya peradaban. Makin baik
kualitas pendidiakn suatu bangsa maka sudah dapat dipastikan bahwa bangsa
tersebut memiliki tingkat peradaban yang tinggi.
“Semoga
Kabupaten Boalemo mampu mejudukan diri sebagai kota pendidikan, kota yang yang
cerdas dan maju dalam segala bidang.” Pungkas Ramlawaty Kudu seraya berdoa.
(CsA)